Hello !!! Welcome to my blog. I hope my blog is useful for you :)
RSS

Kamis, 20 September 2012

SCRAPBOOK


Scrapbook adalah sebuah tempat untuk menyimpan atau mengabadikan suatu kejadian yang kita anggap penting dalam hidup kita dalam bentuk foto, tulisan, klipping atau apa pun yang berbentuk printed media dengan menambahkan hiasan seperti dekorasi dengan kertas, pita, atau pun tulisan seperti nama, tanggal, judul foto atau apapun hal hal lainnya dengan tujuan untuk membuat kenangan suatu kejadian tersebut sesuai dengan keinginan kita dan supaya enak dilihat.

Metode scrapbook sebenarnya sudah populer sejak abad ke 15 di Inggris dan sudah jadi hobi untuk kebanyakan ibu ibu atau remaja putri di Amerika dan Eropa. Bahkan disana ada toko khusus yang menyediakan barang barang untuk scrapbook seperti kertas daur ulang, kertas motif, pita, dedaunan, kancing dan lain lain. Di Indonesia, scrapbook juga sudah mulai populer. Apalagi, scrapbook merupakan salah satu tempat di mana si pembuatnya bisa menuangkan segala macam emosi dan kenangannya ke dalam seni.

Meski demikian, bahan baku pembuatan scrapbook di Indonesia masih sangat terbatas. Para pencinta scrapbook atau biasa disebut scrappers atau scrapbookers kadang harus ke toko khusus yang menjual alat-alat membuat scrapbook. Dan biasanya toko-toko ini hanya menjual barang impor.

Kenapa harus cari toko khusus ? Ini karena seni scrapbook membutuhkan bahan baku yang berkualitas demi menjaga kualitas barangnya.

Lalu, apa enaknya punya scrapbook ? Scrapbook juga bisa dipakai sebagai diary. Karena biasanya kita menaruh semua hal di dalam diary, seperti potongan potongan catatan, lalu tiket bioskop, tiket kereta, foto foto travelling (misalnya). Menyimpannya dalam album khusus tentunya akan lebih menarik kan ? Belum lagi sensasi ketika kita meihat seni di dalamnya.

Scrapbook juga bisa digunakan sebagai kenang kenangan atau hadiah. Isinya bisa saja foto momen momen yang dianggap penting dan tidak dapat terlupakan.

Mungkin anda akan berfikir, untuk apa repot repot seperti itu ? Kan ada flicker untuk menyimpan foto ? Belum lagi jejaring sosial juga sangat mudah diakses. Jika anda seseorang yang berpikir seperti ini, ada yang disebut sebagai digital scrapbooking. Yaitu, membuat scrapbook secara digital. Digital scrapbooking ini bisa lebih menghemat biaya. Karena kita tidak usah membeli peralatan scrapbook yang dapat dibilang cukup memakan banyak biaya. Kamu bisa menggunakan scanner, program untuk mengedit layout, dan kamu bisa mempublikasikannya.

contoh digital scrapbooking

Read Comments

Rabu, 12 September 2012

Desain Interior

Sekitar dua minggu yang lalu, saya dan teman saya diberi tugas mata pelajaran bahasa Indonesia untuk mewawancarai seorang tokoh. Kami memilih untuk mewawancarai seorang mahasiswa ITB jurusan desain interior. Dan berikut ini adalah hasil dari wawancara yang kami lakukan kepada Fatwa Septianto (mahasiswa ITB jurusan desain interior).


DESAIN INTERIOR

Dalam mempelajari desain diperlukan penguasaan sejumlah pengetahuan yang berkaitan dengan aspek kebutuhan manusia didalam ruang sebagai makluk individual maupun sosial. Pengetahuan yang dimaksud mencakup: sejarah desain, psikologi, sosiologi, ergonomi, konstruksi bangunan, fisika teknik, metodologi dan estetika. Selain pemahaman terhadap pengetahuan yang mendukung, diperlukan juga penguasaan keterampilan dalam proses perancangan desain interior antara lain kemampuan membuat program, kemampuan membuat presentasi desain, kemampuan komunikasi dan sebagainya.

Bidang Kajian Desain Interior

Desain interior merupakan pengetahuan tentang ruang dalam bangunan dimana manusia tinggal dan menjalankan aktivitasnya. Berbagai persoalan muncul berupa kebutuhan-kebutuhan akibat aktivitas manusia di dalam ruang dan waktu.
Pengetahuan desain interior terkait dengan berbagai bidang keilmuan antara lain: sejarah, psikologi, teknik bangunan, ekonomi, manajemen, metodologi desain serta estetika. Dalam proses desain interior diperlukan pemahaman tentang bentuk, skala, tekstur, warna cahaya dan prinsip-prinsip penyusunannya.
Sebagai hasil transformasi gagasan ke Wujud rancangan desain interior memiliki fungsi praktis dan komunikatif. Beberapa pengetahuan yang terkait dalam kajian desain interior antara lain :
  • Pengetahuan seni : estetika, drawing, sejarah desain.
  • Pengetahuan desain : elemen dan prinsip ruang, human factor in design, psikologi persepsi, psikologi lingkungan.
  • Praktik desain interior : programming, design process, presentasi.
  • Pengetahuan pendukung : teknologi bangunan, material, fisika bangunan, lingkungan alam dan binaan, sosial, budaya, ekonomi.

Read Comments

Selasa, 11 September 2012


TUMBLR




Tumblr merupakan semacam miniblog yang bisa kita gunakan untuk memposting sebuah tulisan, foto, quote, link, chat, audio, ataupun video sesuai dengan jenis yang kita inginkan. Blog dalam tumblr biasanya disebut dengan istilah tumblelog. Cara mengoprasikan tumblr ini dapat dikatakan mudah.

Sejarah Tumblr

Pada tahun 2007, seorang pengusaha internet muda yang bernama David Karp telah menciptakan tumblr. Dia menciptakan tumblr di Jepang pada saat dia berumur 19 tahun. kemudian setelah menciptakan tumblr tersebut, dia juga menemukan sebuah kata baru yang akan digunakan pada layanan tumblr yaitu "tumblelog". Tumblelog memiliki arti yaitu bentuk pendek dari blogging atau mengarah ke dalam bentuk miniblog. Pada tumblelog, layanan ini hanya dapat mengirimkan satu kalimat pendek saja, berbeda dengan blog-blog yang ada. David Karp kagum dengan bentuk baru blogging ini, kemudian dia berkata akan menunggu untuk salah satu platform blog yang sudah siap agar para pengguna dapat mengatur sebuah platform. Tetapi, setelah satu tahun lamanya hal tersebut tidak terjadi juga. kemudian David Karp sendirilah yang akhirnya turun tangan untuk menyelesaikan platform blog tersebut. Inkarnasi saat tumblr diluncurkan pada tanggal 1 November dan versi beta telah diluncurkan beberapa bulan sebelumnya.

(sumber : Wikipedia)


Read Comments

Tentang Sarah

Let me introduce myself ! 
 

Nama saya Sarah Nurhaniefa, biasanya saya dipanggil sarah, sanur, bocil, atau apa pun itu. Saya lahir di Cianjur yaitu pada hari Senin malam tanggal 3 Juni 1996. Saat ini saya tinggal bersama keluarga saya tepatnya di Jln. Siliwangi Gg. Guntur 1 No. 17 Cianjur 43212. Saya menyukai warna putih dan biru. Hobi saya yaitu membaca novel, jalan jalan, menonton film, dan bermain. Saya tidak menyukai kucing dan darah. Dan makanan yang saya tidak sukai yaitu bakso. Cita cita saya yang paling saya impikan adalah menjadi seorang dokter. Saya sangat ingin menjadi dokter karena saya ingin membantu orang orang yang butuh pertolongan terutama dalam hal kesehatan, selain itu saya ingin menjadi dokter karena saya ingin membuat orang tua saya bahagia dan bangga karena mereka adalah orang yang selama ini berusaha dengan susah payah untuk memberikan yang terbaik untuk saya dan kakak adik saya.

Keluarga


Saya merupakan anak kedua dari tiga bersaudara. Kelurga saya terdiri dari ayah, ibu, kakak laki laki, dan adik laki laki. Ayah saya bernama M. Agus Jundi, SE. Saat ini dia berusia 50 tahun, ia bekerja di Jakarta sebagai pegawai swasta. Ibu saya bernama R. Ria Nuriah, SE. Ibu saya berusia 46 tahun. Sehari hari, ibu saya mengurusi keluarga saya, terutama saya dan adik saya di rumah. Saya memiliki seorang kakak laki laki bernama Royyan Arianto. Ia berusia 19 tahun. Saat ini ia sedang kuliah di Bandung tepatnya yaitu di ITENAS (Institut Teknologi Nasional). Dan saya memiliki seorang adik laki laki bernama Nabiel Fathul Hakiem, ia sekarang berusia 4 tahun dan pada tahun ajaran baru Juli kemarin dia baru saja bersekolah.

Read Comments

Sabtu, 01 September 2012

KESABARAN 
 

Dalam sebuah kehidupan mungkin kita pernah merasa kesal atau jengkel, namun jika seandainya kita ternyata sedang mengalami hal tersebut, maka salah satu yang harus kita lakukan adalah bersabar. Sabar adalah hal yang mudah diucapkan tapi untuk melaksanakannya itu sangatlah tidak mudah, orang hebat adalah orang yang dapat mengendalikan emosinya dan ia dapat bersabar. Orang yang bersabar dapat dikatakan hebat karena dia dapat mengontrol emosinya pada saat keadaannya dalam posisi yang tidak baik dan berusaha untuk tetap tenang. Oleh karena itu, kita harus berlaku tenang dalam menghadapi sebuah kekesalan ataupun saat menghadapi masalah.
Berikut ini adalah kutipan cerita yang saya dapat dari sebuah buku

Pada sore hari di suatu desa kecil, ada seorang ayah duduk bersama anaknya yang baru saja lulus dari kuliahnya. Mereka duduk berbincang-bincang di halaman sambil memperhatikan suasana di sekitar mereka. Saat mereka berbincang-bincang, datang seekor burung hinggap di ranting pohon. Si ayah lalu menuding jari ke arah burung itu sambil bertanya,
“Nak, apakah benda hitam itu?”
“Burung gagak”, jawab si anak.
Ayah mengangguk-anggukkan kepala, namun tak berapa lama kemudian, ayah mengulangi pertanyaan yang sama. Si anak menyangka ayahnya kurang mendengar jawabannya tadi, lalu menjawab dengan sedikit keras. “Itu burung gagak, Ayah”

Read Comments

Cerpen Karya Sarah


PEMULUNG DAN SEORANG GADIS 

 
Hidup, begitu banyak yang harus kita perjuangkan untuk dapat bertahan hidup. Berbagai macam cara yang dilakukansetiap orang untuk memenuhi kebutuhannya agar mereka dapat bertahan hidup. Mungkin terdapat orang yang diberi keberuntungan dalam hidupnya, namun tak sedikit pula yang memiliki nasib kurang beruntung dalam hidupnya. Egar, ia adalah seorang remaja yang berbeda dari remaja seusianya. Mungkin ia tidak seberuntung dengan remaja seusianya yang hidup serba berkecukupan, yang ingin makan apa pun tinggal meminta saja, yang memiliki segala macam hiburan,dapat bersekolah sampai dengan pendidikan tertinggi, meminta sesuatu dengan mudah kepada orang tuanya tanpa harus mengeluarkan tenaga untuk berusaha mendapatkan apa yang mereka inginkan dan tanpa memikirkan harga serta kegunaannya. Tetapi justru Egar tidak pernah merasakan hal yang demikian itu.

Egar hanyalah seorang remaja pekerja keras yang hidup di tengah tengah gundukan sampah, tinggal pada sebuah rumah yang hanya terbuat dari susunan kardus kardus. Ia hidup dengan kedua orang tuanya dan tiga adiknya yang berusia delapan tahun, enam tahun, dan lima tahun. Ayah Egar bekerja sebagai sopir angkutan umum dan terkadang juga membantu pekerja yang sedang membangun atau memperbaiki sebuah bangunan, sedangkan Ibunya bekerja mencari barang yang sudah tidak terpakai yang tentunya masih dapat dimanfaatkan yang kemudian dijual dan hasilnya tersebut untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Sehari hari, Egar bekerja membantu ibunya mencaribarang barang yang sudah tidak terpakai serta masih dapat dimanfaatkan yang berserakan di pinggir jalan, di lingkungan sekitar sekolah sekolah, di komplek perumahan yang terbilang elit, dan di tempat yang ramai dengan orang orang berlalu lalang. Walaupun penghasilan yang diperoleh dari hasil memungut sampah itu tidak mencapai nilai puluhan ribu, tetapi mereka bersyukur karena kebutuhan sehari hari mereka masih dapat terpenuhi walaupun terkadang mereka harus menahan lapar selama beberapa hari.

Read Comments